PRUDENTIAL MENGECEWAKAN
Saya sudah hampir 10 tahun menjadi nasabah Asuransi Prudential dengan iuran sebesar Rp. 1.500.000,00/bulan. Artinya sudah hampir mencapai Rp. 180.000.0000 uang yang saya setor untuk asuransi kesehatan dan investasi.
Sebelumnya saya tertarik masuk asuransi, karena menurut sales Prudential, saya hanya membayar iuran sampai saya umur 56 tahun (pensiun ASN). Karena iuran dibagi 2 (dua) bagian yaitu Kesehatan dan Investasi, uang investasi dapat diambil saat usia pensiun atau tetap diinvestasikan.
Setelah 10 tahun (pensiun) saya tidak lagi membayar iuran asuransi Kesehatan walaupun uang investasinya ditarik dan Prudential akan tetap menjamin asuransi kesehatan sampai masa tua saya.
Pihak Prudential memberikan penjelasan sbb :
1. Jumlah uang investasi saya berjumlah
sekitar Rp. 90.000.000,00 (sudah termasuk hasil investasi yang dikelola oleh Prudential.
2. Kalau uang investasi saya tarik semua, saya tidak lagi dijamin asuransi kesehannya oleh Prudential (putus hubungan).
3. Kalau mau tetap ditanggung oleh Prudential maka tabungan investasi tersebut agar di- sisakan sebagian atau seluruhnya untuk iuran bulanan dan nanti pihak Pridential akan mengambil dari tabungan investasi.
Atas penjelasan yang bertolakbelakang dengan penjelasan sales yang dulu "merayu" saya jadi nasabah Prudential, (maaf) saya langsung emosi dan menggebrak meja karena saya menilai Prudential wanprestasi (ingkar janji). Terlebih ibu yang menerima saya ternyata bukan orang Prudential langsung, melainkan sales dengan pola multi level marketing. Untuk itu saya meminta agar orang Prudential men- jelaskan lebih rinci karena kesalahan sales tetap merupakan tanggungjawab hukum pihak Prudential sebagai Badan Hukum. Mereka telah meminta nomor kontak saya namun hingga tulisan ini saya buat pihak Prudential belum menghubungi saya.
Atas dasar hal tersebut, saya menghimbau kepada masyarakat pada umumnya agar jangan tergiur masuk asuransi Prudential. Mereka mengelola tabungan investasi kita hanya untuk dinikmati mereka sedang uang kita tidak bertambah walaupun dikelola pihak asuransi melalui investasi. Sayapun merasa sangat menyesal masuk Prudential dan akan menarik uang investasi saya.
0 comments:
Post a Comment