Bahaya Akibat Sering Mengupil Bagi Kesehatan – Bagi banyak orang mengupil adalah kegiatan yang menyenangkan kerap dilakukan setiap orang baik balita, muda, hingga tua yang mana bertujuan untuk membersihkan kotoran di rongga hidung yang telah mongering. Padahal jika dilakukan terlalu sering mengupil sebenarnya memiliki efek tidak baik yang bisa berbahaya bagi kesehatan seseorang. Walaupun mengupil merupakan kegiatan yang umum dilakukan orang, akan tetapi bagi daerah tertentu perilaku ini cenderung dirasa tabu karena menimbulkan perasaan jijik dan geli bagi yang melihatnya. Upil atau kotorang hidung terbentuk dari lendir yang mengering. Dimana pada membran mukosa akan terus menghasilkan lendir basah yang memiliki fungsi dalam menghalangi debu serta benda-benda asing lainnya masuk ke rongga hidung. Nah kotoran hidung inilah yang dapat menyebabkan iritasi dan juga dapat menimbulkan rasa gatal sehingga seseorang mengupil. Apabila seseorang jarang mengupil maka lendir yang ...