1.Segelas air putih di pagi hari Biasakan bangun di pagi hari dengan segelas air putih, jika Anda suka bisa ditambahkan jeruk lemon atau jeruk nipis, air putih diyakini dapat membersihkan racun dan radikal bebas di dalam tubuh, dan tentu saja agar Anda terhindar dari dehidrasi ( 60% tubuh kita adalah cairan ). 2.Tidur yang Cukup Kurang tidur dapat membuat Anda lelah, marah dan tidak dapat menjaga konsentrasi dengan baik.Kurang tidur juga dapat merusak fisik, kesehatan ( terutama kesehatan jantung ).beberapa penelitian menunjukkan bahwa 8 jam tidur per 24 jam ( sehari semalam ) merupakan kebutuhan standar rata-rata untuk orang dewasa.Tapi masing-masing orang bisa juga berbeda-beda berkisar antara 8 -10 jam, jika Anda masih merasa mengantuk, kemungkinan Anda masih kurang tidur. 3.Peregangan di pagi hari Peregangan dapat meningkatkan aliran darah ke otot-otot Anda, dan memberikan ekstra oksigen yang akan berguna untuk melakukan aktivitas hari ini dengan penuh sem...